Tingkatkan Solidaritas, Vios Banten Selatan Gelar Halal Bihalal di Binuangeun

    Tingkatkan Solidaritas, Vios Banten Selatan Gelar Halal Bihalal di Binuangeun
    VIBES halal bihalal di Saung Ghani Pantai Binuangeun

    Lebak, - Club Vios Banten Selatan (VIBES) mengadakan halal bihalal di lesehan Saung Ghani Pantai Binuangeun Kecamatan Wanasalam Lebak Banten, Sabtu 7 Mei 2022.

    Kegiatan dalam rangka Idul Fitri 1443 H tersebut, sebagai ajang silaturahmi dan perkuat solidaritas anggota VIBES yang mempunyai mobil Toyota Vios maupun Limo baik dari Generasi kesatu (Gen-1) maupun Gen-2 dan Gen-3.

    Ketua VIBES, Abud saat memberi sambutan pada kegiatan halal bihalal tersebut meresmikan VIBES telah berdiri di Lebak Banten Selatan.

    "Secara organisasi pengurus kita sudah terbentuk pada tahun 2021, akan tetapi secara resmi terbentuk pada hari ini. Dari 29 member 20 yang hadir, 9 member berhalangan. Saya ngin wadah ini manis dan pahit bersama, berteman sampai jadi saudara, " ujarnya.

    Sementara itu, pembina VIBES, Rohmat menyampaikan agar semua member kompak demi kemajuan club tersebut.

    "Jangan terlalu melepaskan atau menyerahkan kepada ketua atau pengurus, tetapi member juga harus bergerak dan tanggung jawab untuk memajukan VIBES, " tegasnya.

    Hadir dalam kegiatan tersebut, Vios Limo Comunity (VLOC) Chapter Banten, Dadi yang memberikan masukan agar arah perkumpulan VIBES jelas dibidang apa.

    "Saya cuma memberi masukan kepada VIBES, agar jelas memilih apakah sebagai wadah perkumpulan berbentuk paguyuban, komunitas atau club. Karena semua itu berbeda penerapannya, " ungkapnya dalam kegiatan tersebut.

    Kegiatan pun dilanjutkan dengan silaturahmi perkenalan masing-masing member, masukkan dari member, bahas agenda ke depan, Bancakan dan konvoi pulang. (Cex)

    VIBES Vios Limo Banten Selatan Club Komunitas Malingping
    Uce Saepudin

    Uce Saepudin

    Artikel Sebelumnya

    Melalui Seba, Uday Suhada: Jangan Jadikan...

    Artikel Berikutnya

    Susah Tarik Tabungan, Koperasi Wanasalam...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Warga masyarakat Bersama  karang taruna Desa Pamubulan Geruduk Gerbang Pintu Quarry 1 PT.Cemindo Gemilang, Aksi jilid ll

    Ikuti Kami